"Sebaiknya, nanti saja habis selesai makan aku baru menanyakan jawaban Nadia," batin Mas Huda.
"Jadi ... gimana perkembangan kakek kamu di rumah sakit Nad?" tanya Mas Huda.
"Mbah Kakung, alhamdulillah sih sudah mulai siuman. Tapi ya ... kemarin kata bapak saya posisinya masih di ICU," jawab Nadia.
"Alhamdulillah, berarti sudah mulai ada kemajuan. Mudah-mudahan semakin membaik terus Nad," sahut Mas Huda.
"Aamiin, semoga saja Mas. Maklum kan Mbah Kakung juga usianya sudah sepuh. Jadi memang butuh waktu agak lama buat pemulihan kan Mas Huda?" sahut Nadia.
"Bener banget Nad. Yang penting juga support keluarga jangan sampai berkurang juga kalau menurutku," kata Mas Huda.
"Permisi Mbak ... Mas," pelayan pun datang mengantarkan pesanan.
"Oh ... iya makasih Mas," sahut Nadia.
"Mari makan," ajak Mas Huda.
"Kamu tahu nggak Nad? Apa saja syarat makan itu terasa nikmat?" tanya Mas Huda sembari mengambil nasi dari bakul.