My Idol Is Werewolf
Chapter 27
Lars diminta sang manager untuk segera pergi ke tempat latihan karena ada salah satu agensi ternama yang ingin menemui dirinya. Lars pun memacu mobilnya dengan kecepatan tinggi, hingga akhirnya dia sampai di gedung yang biasa digunakan untuk berlatih sekaligus tempat kerjanya.
Lars berlari menuju lift. Sesekali dia melihat arlojinya karena pertemuan tersebut akan dilangsungkan lima belas menit lagi. Sang manager terus menelponnya, tetapi Lars tidak mengangkatnya karena itu akan percuma saja.
Ruang pertemuan ada di lantai dua puluh. Gedung ini memiliki tiga pulu lantai, terdiri dari ruang latihan, kerja dan lain-lainnya.
Lars biasanya datang ke gedung tersebut dua kali dalam satu Minggu, itu jika tidak ada latihan atau kesibukan seperti persiapan untuk manggung. Jika jadwalnya padat, biasanya Lars akan datang setiap hari ke gedung tersebut.