Malam itu, Haykal menjemput Amanda yang sedang merajuk ke rumah Kaylee. Ternyata, kata orang tua Kaylee, Amanda tidak ada di rumah dan Kaylee pun belum pulang. Rasa khawatir Haykal semakin memuncak karena memang Amanda tidak mengaktifkan nomornya.
"Bagaimana? Apa Amanda ada di rumah Kaylee?" tanya Barack.
Haykal menggelengkan kepala. Barack tidak pernah menyalahkan Haykal karena Amanda merajuk padanya. Semua itu memang murni kesalahpahaman dan juga kesalahan Amanda sendiri karena tidak percaya dengan suaminya.
"Kalau begitu, kita harus kunjungi satu persatu temannya Amanda," usul Barack.
"Saya tidak peduli harus mencari kemana lagi istri saya. Saya hanya mau istri saya ditemukan dan kembali bersama saya. Saya begitu khawatir dengannya," ujar Haykal.
"Aku paham perasaanmu." ucap Barack mengusap punggung Haykal.