Natalia yang melihat keadaan Chelsea saat ini, merasa tidak tega, bila harus membiarkan dia berada di rumah sakit untuk menjaga Rangga. Lagi pula sudah ada Natalia di sini. Dia bisa menjaga tunangannya itu. Karena bagaimanapun juga, saat ini tugas menjaga Rangga sudah menjadi kewajibannya, sebagai calon istri yang baik. Itu sebabnya Natalia segera meminta Jonathan untuk mengantarkan Chelsea kembali ke rumah.
"Jo, aku bisa minta tolong sama kamu enggak?" tanya Natalia pada saudaranya tersebut.
"Kamu butuh apa? Biar aku beli in buat kamu!" Jonathan pikir Natalia membutuhkan sesuatu. Karena itu dia menawarkan bantuannya.
"Bukan, aku minta tolong sama kamu, buat antar Chelsea kembali ke rumah. Kasihan dia. Dia juga butuh istirahat, kan," ujar Natalia sambil melihat ke arah Chelsea.
"Eh, Chelsea enggak apa-apa kok, Kak. Biar Chelsea di sini aja buat jagain Kak Rangga," tolak Chelsea pada Natalia.