Theodoric terlihat begitu asik mengemasi buah stroberi ke dalam tempatnya yang sesekali ia becanda gurau bersama dengan para karyawan. Tidak hanya itu, sesekali pula Theodoric memakan buah stroberi tersebut membuat para karyawan tanpa sadar terus memperingati Theodoric, namun anak itu tidak memperdulikannya.
Theodoric hanya tertawa kecil menanggapinya di mana ia terus memakan buah stroberi tersebut seraya memasukkannya ke dalam wadah yang ada sementara para karyawan hanya bisa pasrah tidak menanggapi lagi.
Lagi pula posisi Theodoric setara dengan posisi Max, biarpun begitu setidaknya Theodoric tidak memakan buah tersebut karena bisa saja mereka mendapatkan kerugian walaupun tidak terlalu besar.
"Apa yang kau lakukan?" Tanya Laszlo yang datang bersama Max.
Sepertinya mereka berdua telah menyelesaikan pekerjaan mereka membuat mereka mendatangi Theodoric yang masih setia di tempatnya semula.