Chereads / Keberuntungan Sistem / Chapter 13 - Kakak Yuan E'r

Chapter 13 - Kakak Yuan E'r

Mengingat kejadian itu, Yuan E'r menjadi sedikit malu. Shi Xiong yang tidak tahu harus menjawab apa, kemudian mengalihkan pembicaraan dengan menawarkan daging monster kepadanya. Setelah kenyang, Shi Xiong dan Yuan E'r meninggalkan gua tersebut.

Setelah beberapa ratus meter berjalan, Shi Xiong banyak menemui monster bintang empat kebawah. Shi Xiong tak khawatir lagi dengan para monster, sebab kekuatan nya telah sangat meningkat. Tentu Shi Xiong tidak akan mempunyai kemajuan seperti ini jika bukan karena sistem.

Saat merasa lelah, Shi Xiong dan Yuan E'r singgah di bawah pohon besar di pinggiran jurang.

"Maaf!" Ucap Yuan E'r dengan posisi sedang duduk memandangi langit.

"Untuk apa?" Tanya Shi Xiong.

"Aku terlalu egois. Aku tahu kau tak akan membunuh ayahku tapi aku membencimu. Ketua perguruan yang mengendalikan tubuhmu saat itu. Aku mengenal orang yang kau sebut Guru Ling. Karena dia adalah moon terkuat di negri moon ini. Jika kau hanya tahu kekaisaran Tang, maka kau bagaikan katak dalam sumur." Ucap Yuan E'r dengan nada lembut.

"Seharusnya aku yang meminta maaf. Aku telah banyak berdosa padamu. Sebelumnya saya mendapat beberapa informasi. Orang tuamu berada di negri sains!" Ucap Shi Xiong dengan memandang wajah Yuan E'r yang sangat natural.

Mendengar jawaban Shi Xiong, Yuan E'r sedikit terkejut. "Dari mana dia tahu?" Gumam Yuan E'r terkejut.

"Kenapa? Apa aku salah?" Seru Shi Xiong yang tidak mendapat jawaban.

"Tak apa, aku hanya sedikit bingun. Aku tidak pernah mendengar negeri sains sebelumnya." Ucap Yuan E'r dengan senyum tipis diwajahnya.

"Baiklah, suatu hari aku akan membawamu pulang ke negri sains untuk bertemu dengan orang tuamu. Apa kau percaya?" Ucap Shi Xiong penuh percaya diri.

"Takutnya kau tidak akan pernah bisa menyentuh tempat itu. Selain itu, selamanya kau tak akan pernah bisa menemukan orang tuaku. Karena mereka telah meninggal!" Gumam Yuan E'r

"Yuan E'r, apa kau percaya padaku?" Tanya Shi Xiong.

"Tidak, aku tidak percaya." Jawab Yuan E'r dengan senyum diwajahnya.

Selamat anda telah menyelesaikan misi. Anda mendapat dua puluh poin keberuntungan. Total poin empat ratus lima puluh lima poin keberuntungan. Ingin membeli sesuatu? Silahkan tuan membuka sistem Mall. Khusus untuk hari ini tuan mendapat diskon lima puluh persen untuk semua barang.

"Ternyata, beda dimulut beda dihati. Tak kusangka dia benar-benar mempercayai-ku."

"Baiklah, kapan lagi aku bisa seberuntung ini. Buka sistem Mall!"

**Membuka sistem Mall.

Kitab beladiri bintang platinum, 1200 poin keberuntungan. Setelah diskon menjadi 600 poin keberuntungan**.

"Aish, masih belum cukup. Adakah barang yang lebih murah."

Pil Ying Yang, harga 900 poin keberuntungan. setelah diskon menjadi 450 poin keberuntungan.

Kegunaan : Memperbaiki Meridian, membantu mengumpulkan tenaga dala, menerobos minamal satu tingkatan, Tubuh menjadi sekeras baja dalam lima menit.

Efek samping : Memasuki mode berserk selama lima menit penggunaan.

Shi Xiong kemudian melihat samar-samar seseorang yang bertarung melawan empat orang. Setelah beberapa menit bertarung, satu orang terluka dan keempat orang itu pergi meninggalkan-nya begitu saja.

Shi Xiong yang penasaran melihat lebih jelas dan menemukan Li Wei tergelatak. Tanpa pikir panjang lagi, Shi Xiong membeli Pil Ying Yang.

Pil Ying Yang berhasil dibeli, seharga 450 poin keberuntungan. Poin keberuntungan tersisa, 5 poin.

Setelah memakan Pil Ying Yang yang dibelinya, Shi Xiong merasakan kekuatan bergejolak di dalam dirinya. Shi Xiong kemudian menarik tangan Yuan E'r dan terjun kebawah. Shi Xiong dan Yuan E'r mendarat dengan posisi yang membuat para jomblo sakit mata karenanya.

Yuan E'r yang mengira akan terluka, sedikit terkejut ketika melihat Shi Xiong menjadikan tubuhnya perisai. Namun saat mendarat, Yuan E'r merasakan sesuatu yang tegak tapi bukan keadilan. Sontak, hal itu membuat Yuan E'r sedikit malu dan segera berdiri.

"Ternyata dia sangat kuat. Aku telah salah menilainya. Tapi entah mengapa aku merasakan kekuatan dahsyat darinya, seolah-olah dialah orang terkuat di negri moon."

Sementara itu, Li Wei tak sadarkan diri. Shi Xiong kemudian mencoba melakukan semua yang dia bisa. Shi Xiong membawa Li Wei ketempat aman terlebih dahulu.

Saat Shi Xiong mengobati luka Li Wei, Yuan E'r terdiam saat melihat tanda lahir Li Wei dibahu sebelah kirinya. Yuan E'r kemudian teringat kenangan masa lalu.

"Yuan E'r, sebenarnya aku menemukan mu hanyut di sungai bersama dengan surat. Dalam surat itu, kau mempunyai kakak laki-laki yang mempunyai tanda lahir sama denganmu. Kau berasal dari negri sains. Bisa dibilang kau adalah seorang putri, ayahmu telah dibunuh demi kekuasaan. Ibumu juga ikut menyusul karena keracunan. Kau diselamatkan oleh orang kepercayaan orang tuamu dan dihanyutkan di sungai. Jika kamu bertemu dengan orang yang mempunyai tanda yang sama denganmu, dia adalah kakakmu!"

Sementara itu, Li Wei sedikit pusing saat baru sadar. Shi Xiong kemudian bertanya, "Siapa orang yang menyerang mu?"

"Dia adalah moon yang sama sepertiku. Tapi aku sedikit lebih unggul, sehingga mereka memilih melawanku empat lawan satu. Mereka tidak membunuhku itu karena Guru Ling. Guru Ling adalah sosok moon terkuat di negri moon ini." Ucap Li Wei.

"Moon? Bukankah kau dan Guru Ling adalah monster bintang tujuh."

"Tidak! Monster bintang tujuh yang mempunyai kesadaran atau dapat dikatakan cerdas, disebut dengan sebutan moon. Sebenarnya hanya ada monster bintang enam sedangkan monster bintang tujuh dikenal dengan sebutan moon."

Belum sempat Shi Xiong melontarkan pertanyaan, Yuan E'r maju dan langsung bertanya pada Li Wei.

"Apakah kau tahu dimana orang tuamu?" Tanya Yuan E'r.

Pertanyaan itu membuat Li Wei diam seribu bahasa. Setelah lima menit, tampak air mata Li Wei keluar bagaikan air terjun.

"Aku tidak tahu. Aku ditemukan oleh Feng Shui murid kesayangan Guru Ling dipinggiran sungai. Saat itu, aku bersama dengan saudariku. Feng Shui membawaku dan saudariku ke perguruan Bintang Biduk.

Akan tetapi, Guru Ling tidak menerima murid perempuan. Bisa dibilang Guru Ling sangat membenci wanita pada saat itu. Feng Shui terpaksa membawa saudariku dan menghanyutkan-nya di sungai.

Feng Shui tak pernah menceritakan tentang orang tuaku. Setiap kali aku bertanya, dia selalu menjawab, Negri sains. Beberapa tahun lalu aku mencoba kesana. Tapi aku menemukan kenyataan. Kalau kesana hanyalah impian saja. Tak ada yang bisa kesana.

Disana sangat banyak moon dan manusia besi. Bahkan Guru Ling hanya sepadan dengan satu moon besi disana. Sehingga, kesana hanyalah sebuah mimpi. Kecuali, seseorang dari dalam mempersilahkan kami untuk masuk. Itulah satu-satunya cara. Tapi kemungkinannya juga sangat rendah." Ucap Li Wei menjelaskan.

Sementara itu, Yuan E'r yang tak sanggup menahannya lagi, segera memeluk Li Wei kakaknya. "Kak, akulah saudarimu itu!" Ucap Yuan E'r seketika memperlihatkan tanda lahirnya. Sehingga moment peluk-pelukan antara kakak beradik-pun terjadi. Shi Xiong kemudian hanya menjadi obat nyamuk diantara Li Wei dan Yuan E'r.

Setelah momen ala drama Korea, Shi Xiong berkata, akan membantu Yuan E'r dan Li Wei untuk kembali ke negri sains.