Edzhar mengambil test pack dan melihat dua garis merah di sana. Mereka memang tahu jika Sheila sedang hamil. Namun keduanya mempertanyakan. Untuk apa Sheila mengirimkan bukti kehamilan tersebut?
"Sheila sudah gila, ya? untuk apa dia mengirimkan test pack ke kamu?" Edzhar tidak habis pikir. Masih bingung dengan kelakuan aneh mantan wanitanya yang tidak pernah sempat menjadi kekasih.
"Sayang, ada flash disc juga. Mungkin kita bisa melihat isinya." Sherin langsung mengambil laptop dan memasang benda kecil itu di sana. Hanya ada satu file saja. Sherin membuka dan sebuah tayangan yang tak pernah terpikirkan oleh mereka muncul. Edzhar menggendong tubuh Sheila lalu masuk ke kamar.
"Sayang, aku bisa jelasin ini. Video ini nggak seperti yang kamu pikirkan." Ed langsung berbicara sebelum istrinya salah paham. Sekarang dia mendapatkan jawaban atas test pack yang dikirimkan oleh Sheila.