"Ada yang bisa saya bantu bu?" Tiba tiba seorang satpam menghampiri Kylee yang masih berdiri di depan kantor tersebut.
"Eh, gak pak. Saya lagi nunggu taksi pesenan saya," jawab Kylee yang tersadar.
"Tapi saya lihat ibu baru saja keluar dari mobil tadi?"
Kylee menoleh ke arah satpam yang masih menatapnya penasaran itu.
"Saya salah naik pak. Makanya saya mau pindah taksi," jawab Kylee dengan hampa.
"Terus kenapa ibu turun di sini? Di kantor orang?"
"Ya terus saya mau turun di mana pak? Udah sih ini saya juga mau pergi. Jadi tolong biarin saya nunggu taksi saya di sini. Saya bukan orang jahat pak!" seru Kylee yang sudah tak bisa lagi menahan emosinya saat ini.
Satpam itu sempat terkejut mendengar jawaban emosional dari wanita aneh di depannya itu.