Kylee menerima email pemesanan baju designnya dengan jumlah yang lumayan banyak. Namun pembeli itu meminta Kylee sendiri untuk menyerahkan pesanan itu padanya.
Kylee tentu saja sangat senang karenanya. Bisnis dan karirnya yang hampir tak memiliki harapan tiba tiba seperti mendapatkan angin segar kembali. Dia tentu saja tak merasa keberatan walaupun pembeli tersebut ingin ia sendiri yang mengantarkan padanya.
Jangankan pesanan sebanyak itu. Pesanan satu atau dua pun dia mau mengantarnya sendiri jika itu akan membuatnya bangkit kembali.
Tiba tiba pembeli tadi mengirikan email kembali dan mengatakan dia ingin Kylee mendesignkan baju khusus untuknya. Dan ia tak keberatan dengan berapapun harga yang Kylee bandrol untuk baju yang akan didesign khusus untuknya itu.