Chereads / Pelatihan Mimpi : Sang Juara / Chapter 32 - Puncak Pertandingan

Chapter 32 - Puncak Pertandingan

Babak pertama berakhir dengan skor 2-1, Southampton berhasil mencetak 2 gol, kedua gol tersebut di cetak oleh Hugo. Sementara itu, West Bromwich Albion mencetak 1 goal dari tendangan jarak jauh Kevin. Kedua belah tim bertarung dengan ganas di babak pertama.

Kazuki memasuki ruang ganti seraya menyeret tubuhnya yang kelelahan. Selain rasa lelah, ia juga merasakan rasa pegal dan nyeri akibat konfrontasi berkelanjutan dengan Kevin. Walaupun Kazuki tidak banyak menyentuh bola tetapi setiap kali Southampton menyerang West Brom, Kazuki pasti akan berduel dengan Kevin.

Kazuki duduk di sudut sambil meminum air putih yang disediakan para staff. Di sela-sela waktu istirahat, Asisten pelatih James Ward mendatanginya.

"Apakah kau masih bisa bertahan?"

Kazuki tahu yang dimaksud James adalah staminanya. Stamina adalah sesuatu yang tidak bisa dilatih Kazuki di [Pelatihan Mimpi] karena itu staminanya sama dengan pemain muda lainnya, stamina Kazuki tidak sebagus rekann-rekannya. Dari semua rekannya, mungkin hanya para pemain muda seperti Wright-Phillips dan pemain tua seperti Anthony yang staminanya lebih buruk daripada Kazuki.

Kazuki membalas pertanyaan James, "Kupikir aku bisa bermain selama 15-20 menit. Tergantung intensitas permainan dibabak kedua."

James mengangguk pelan sambil berkata, "Aku akan mencatatnya."

Setelah menghabiskan 10 menit untuk beristirahat, para pemain Southampton mulai bersikap untuk babak kedua. Pelatih Southampton, George Eastgate menerangkan strategi yang akan Southampton pakai selama babak kedua. Walaupun Southampton unggul tetapi West Brom pasti akan menyerang Southampton habis-habisan pada babak kedua. Bagaimanapun mereka ingin mengamankan kemenangan di rumah mereka.

Selain itu, George memuji Hugo yang tampil brilian. Ia juga memuji beberapa pemain yang tampil bagus pada babak pertama termasuk Kazuki yang mencatatkan asist pertamanya. Setelah itu, ia mengkritik Denilson yang gagal mencetak gol penalti, lalu Kounde yang seolah 'menghilang' pada babak pertama.

****

"Selamat sore semuanya, kembali lagi di putaran ke 25 liga premier inggris musim 2011/2012. Pertandingan antara West Bromwich Albion Vs Southampton. Pada babak pertama Southampton berhasil unggul 2 gol yang semuanya dicetak oleh Hugo. Sementara itu, The Baggies berhasil mencetak satu gol berkat tendangan jarak jauh Kevin.

Beberapa saat lagi babak kedua akan dimulai, mari kita saksikan apakah Southampton mampu mendapatkan kemenangan lagi setelah rekor buruk dalam 5 pertandingan terakhir ataukah West Brom akan mendapatkan kemenangan setelah hasil imbang beruntun yang mereka alami?"

Southampton memulai kick-off babak kedua. George telah memberikan instruksi pada anak asuhnya untuk mencetak gol cepat pada awal babak kedua sehingga ke depannya mereka bisa menerapkan strategi bertahan dengan tenang.

Rudolf memberikan bola pada Kazuki yang turun ke bawah untuk membantu Southampton membangun serangan. Kazuki memberikan bola itu pada Kounde. Bek kanan West Bromwich Albion, Jones dan gelandang bertahan West Brom, Kevin memberikan tekanan pada Kounde dan Kazuki. Namun, Benson melakukan overlap untuk membantu keduanya. Kounde memberikan umpan pada Benson lalu berlari ke depan. Benson memberikan umpan jauh pada Kounde.

Jones bersaing dengan Kounde untuk mendapatkan bola. Kounde berhasil mendapatkan bola tersebut, ia menarik bola itu ke belakang lalu membalikkan badannya. Ia memberikan bola pada Kazuki yang mengikutinya dari belakang. Kazuki menerima bola tersebut pada saat itu Kevin menerkamnya, ia kemudian mendorong bola itu melewati celah di antara kedua kaki Kevin. Ia melewati Kevin, setelah itu ia memberikan umpan ke sisi kanan kotak penalti West Brom.

Hugo berhasil menerima umpan itu dengan baik. Ohsson dan juga Thorne menutupi ruang Hugo agar ia tidak bisa melakukan tembakan ke arah gawang West Brom. Hugo melakukan tembakan palsu untuk menipu keduanya. Lalu, ia mendorong bola ke samping dan memberikan umpan ke depan. Denilson berlari untuk mengejar bola tersebut, namun, Ben Foster berhasil mendapatkan bola itu sebelum Denilson bisa melakukan tendangan.

Setelah serangan tersebut, pertahanan West Brom mulai menargetkan Hugo. Mereka tahu bahwa yang paling berbahaya dari pemain Southampton dalam pertandingan ini adalah Hugo. Denilson selalu membuang peluang, sementara Kazuki masih muda, baris pertahanan West Brom berpikir walaupun Kazuki mencetak gol pada pertandingan sebelumnya, namun pada pertandingan ini ia hampir sepenuhnya dibekukan oleh Kevin.

Pada menit ke 49, West Brom menyerang Southampton. Thorne mendapatkan bola setelah merebutnya dari Simone. Dia berlari membawa bola ke daerah pertahanan Southampton. Ia memberikan bolanya pada Rosenberg. Okhalo mencoba untuk mencuri bola itu dari Rosenberg Rosenberg berhasil menghindari Okhalo, ia kemudian memberikan umpan terobosan ke sisi kiri. Odemmiwe datang dari sisi sayap beradu lari dengan Vicente untuk mendapatkan bola terobosan itu. Odemmiwe berhasil mendapatkan bola tersebut. Ia memberikan umpan tajam ke sisi kanan dengan satu sentuhan.

Shane Long membelokkan umpan tersebut ke gawang Southampton dengan kaki kanannya. Bola itu menggelinding ke gawang Southampton.

"Gooaaall! West Bromwich Albion berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Kali ini Shane Long berhasil mencetak goal setelah menerima umpan dari Odemmiwe."

Teriakan memenuhi stadion Hawthorne. Shane Long berlari dengan sembrono dan menaiki papan iklan di samping lapangan. Para pemain West Brom lainnya juga ikut berselebrasi dengan gembira.

Southampton kembali memulai kick-off setelah para pemain West Brom selesai berselebrasi. Tidak ada yang menyangka niat mereka untuk mencetak gol cepat di babak kedua malah berubah menjadi kebobolan terlebih dahulu. Walaupun kebobolan, tekad Southampton untuk menyerang tidaklah padam, sebaliknya itu semakin membara.

Southampton terus menerus aktif membangun serangan lewat sayap, entah itu Hugo atau Kounde, namun pertahanan West Brom cukup baik, mereka berhasil mematahkan serangan yang coba dibangun oleh Southampton.

Pada menit ke 57, Hugo mencoba untuk menerobos Kevin, tetapi ia dijatuhkan oleh Kevin dengan tackle. Hugo memegang kakinya dan berteriak kesakitan. Para dokter tim Southampton segera memasuki lapangan untuk memberikan pertolongan pertama pada Hugo.

Sementara itu, Wasit memberikan Kevin kartu kuning kedua, lalu memberikan kartu merah. Semua penggemar West Brom mencemooh wasit setelah wasit menunjukan kartu merah. Kevin tidak memprotes kali ini, ia terpaksa melakukan pelanggaran untuk mencegah Hugo memasuki kotak penalti.

Dokter tim Southampton memberikan sinyal pada pelatih George untuk menggantikan Hugo. George kemudian memasukkan Crage untuk menggantikan Hugo.

Kazuki yang akan mengambil tendangan bebas. Seharusnya Denilson tetapi Kazuki secara khusus meminta tendangan bebas ini dari Denilson. Untungnya Denilson tidak menolak permintaan Kazuki. Mungkin karena kegagalan penalti di awal pertandingan tadi.

Pagar hidup diatur di depan Kazuki. Jarak antara titik tendangan bebas dan kotak penalti sekitar 27 meter.

"Aku bisa melakukannya," bisik Kazuki.

Peluit wasit berbunyi nyaring, Kazuki berlari pelan lalu menendang bola itu. Bola itu melayang ke tiang jauh, Ben Foster melompat untuk menangkap bola itu tetapi Crage muncul dan membelokkan bola tersebut ke arah gawang. Sundulan Crage berhasil membuat Southampton kembali unggul.

"Luar biasa! Crage yang baru memasuki pertandingan ternyata langsung mencetak goal. Ia berhasil memantulkan tendangan bebas Kazuki. Pemain muda ini tidak mencetak gol namun ia telah mencetak 2 assist, sebuah penampilan yang baik dari Kazuki."