Sean menatap Emily dengan pandangan yang sulit diartikan, ia tahu betul kalau dirinya terlalu kasar tadi siang kepada gadis di sampingnya. Dan kini Sean benar-benar menyesalinya.
Diraihnya tangan milik Emily, namun belum berselang lama sang pemilik tangan sudah lebih dulu menjauhkannya. Hal itu membuat Sean memandang Emily dengan sendu, ia tahu kesalahannya memang benar-benar fatal dan mungkin jauh di dalam lubuk hati gadis itu pasti ia merasa sakit hati dan sulit untuk memaafkannya.
Sean tahu betul bahwa perkataan Emily sebelumnya hanya tipu daya, dari kedua mata gadis itu saja Sean bisa melihat ada kesedihan di dalam diri Emily. Sungguh, Sean sangat merasa bersalah.
"Emily..."
"Sean, sudah ya. Aku tidak bisa berlama-lama di sini," ucap Emily lebih dulu memotong ucapan laki-laki itu.
Sean menggelengkan kepalanya kuat. "Tidak, aku masih ingin berbicara denganmu, Emily."