Matahari bersinar cerah hari ini, menyinari kota London dan Komplek Wisuda Oxford dengan hangatnya. Cuaca hari ini sepertinya paham benar jika ratusan orang yang diwisuda di bawahnya tidak akan berbahagia paripurna jika ia tak muncul. Ya, upacara wisuda digelar hari ini, dan salah satu pesertanya adalah Jerry, dari departemen Neurosains.
Jerry duduk sendiri, ditengah-tengah puluhan wisudawan gelombang pertama dari jurusannya. Jerry banyak-banyak bersyukur karena ia lulus tepat waktu, meski beberapa hal disesalinya karena tidak tercapai. Masalah nilai, pria itu lulus dengan predikat summa cum laude, masalah penelitian, pria itu menghasilkan belasan jurnal bereputasi selama dua tahun riset, dan masalah pekerjaan, ia sudah mendapatkan kontraknya di sebuah BUMN bioteknologi Indonesia. Kesannya sangat sempurna, namun Jerry si perfeksionis masih kesal karena ia tidak bisa berbicara di atas podium sebagai lulusan terbaik.
Astaga.