Soo Min keluar dari kamar Jerry. Ia membuka kulkas dan mengeluarkan bahan-bahan makanan dan mulai memasak. Bermenit-menit kemudian, sepotong ayam goreng yang telah dibumbui diletakkan di wadah kecil. Panci kaca yang berisi sup tahu dan sosis diletakkan di atas kompor yang menyala.
Pikirannya dipenuhi berbagai kejadian yang diprediksi. Apakah mereka akan membunuhnya setelah mengetahui keadaan Jerry? Apakah ia akan dimakan, atau disiksa?
''Aku hanya membela diri. Ya, Ini tidak berarti apa-apa. Aku harus tenang, matinya satu mutan sama dengan menyelamatkan seribu orang. Aku harus berpikir seperti itu.'' Soo Min meyakinkan dan menenangkan dirinya dengan mengubah anggapan dirinya.
Karena sibuk oleh pikiran itu, Soo Min tak sengaja menyentuh permukaan kaca panci. Ia menarik tangannya dan menjauh dari kompor. Telunjuk kurus itu mengalami luka merah akibat tersengat panas.