Rumah terbarunya begitu luas dengan pemandangan kota yang terkihat indah melalui jendela besar dekat dengan kamarnya. Pemandangan yang pasti akan membuatnya senang dengan semua aktivitas yang akan dia jalani setiap harinya.
Ebi terus berkeliling, melihat setiap ruangan dengan senyum yang begitu lebar. Dia sangat senang, sampai-sampai tidak bisa berkata-kata lagi untuk mengungkapkan bagaimana perasaannya sekarang. Terlalu bahagia, dan terlalu bersemangat untuk melihat ruangan demi ruangan.
Dia kembali menemui Alfa yang sejak tadi berdiri di dekat pintu keluar sambil menyandarkan punggungnya. Menatap Ebi dengan senyuman tipis sebelum akhirnya mendekati gadis itu.
"Sekarang apa yang mau kita beli?" tanya Alfa.
"Tadi mama ngasih uang berapa ya? Aku belum sempet ngitung, jadi gak tau mau beli apa aja," sahut Ebi, mengeluarkan uang cash yang di simpan dalam amplop cokelat.
Alfa meraih uang itu, mengitungnya dengan teliti, dan kemudian memberikan uangnya kembali pada Ebi.