Kenyataannya, meski Yudha memanggil Tuan Rendi sebagai 'ayah' tapi ia tetap memasang pembatas di antara mereka. Yudha bersumpah tidak akan pernah melewati batasan itu. Di dalam hatinya yang terdalam, ia masih menganggap Tuan Rendi itu adalah orang asing. Orang asing yang begitu baik terhadapnya dan membawanya ke rumah mewah ini.
Yudha memang orang seperti itu. Dia selalu menyuruh Arjuna untuk menganggap Hilal sebagai orang tua sendiri. Sedangkan, Yudha juga bertindak seperti itu pada ayah angkatnya. Jika dipikir-pikir kembali, nasib Arjuna dan Yudha ini banyak kesamaan. Mereka sama-sama pernah tinggal di panti asuhan sebelumnya.
Namun, Yudha mengira jika kisahnya pasti lebih tragis dari Arjuna. Terbebas dari panti asuhan yang sangat menyeramkan, lalu masuk ke keluarga yang sangat membenci Yudha.