"Kau memberikan laboratorium untuk Sky? Yang benar saja Bara!"
Sandra mengungkapkan perasaannya. Benar saja apa yang dikatakan Bara. Kalau Sandra tahu, perempuan itu pasti tidak akan setuju.
"Ya benar dong Sandra. Masa aku bercanda."
Bara menanggapi santai keluhan istrinya. Dia sudah tahu, Sandra pasti tidak akan setuju. Karena itu dia memilih menyembunyikan kejutan dari istrinya.
"Ayolah Bara. Memangnya tidak berbahaya anakmu memiliki hal itu. Sky masih kecil loh."
Bara menyambut kepala Sandra untuk masuk dalam dadanya. Memberikan pengertian pada Sandra juga berarti membuat fisiknya merasa nyaman.
"Kita harus mendukung segala yang diinginkan Sky. Jangan seperti ini ya. Nanti jika dia dengar tentu Sky akan sedih," ujar Bara yang memberikan pengertian pada Sandra dengan sehalus mungkin.