"Eum ... saya ..." Daniel tidak bisa menjawab pertanyaan itu, jantungnya sudah dag dig dug sekarang, apa lagi setelah melihat siapa yang tengah berdiri di hadapannya.
Dengan pakaian yang terlihat seperti seragam, membuat Daniel yakin kalau perempuan ini bukan hanya sekedar art di rumah mewah ini. Entah apapun sebutannya, tapi dia yakin kalau perempuan satu ini pasti orang penting di rumah ini yang bisa saja langsung mengadukan perbuatannya pada sang pemilik rumah.
Kepergok oleh orang memang tidak enak, apa lagi saat kalian tidak punya alasan untuk menghindari pertanyaan mereka. Ketar-ketir, begitu bahasa anak gaul jaman sekarang. Bahkan dahi Daniel saja sampai berkeringat hanya karena di ajukan pertanyaan seperti itu.
"Mas siapa, ya? Kayanya saya baru pertama kali lihat Mas disini," tanya perempuan itu lagi.