Setelah berjam-jam menunggu Alfie selesai dengan pekerjaannya, akhirnya saat ini tepat pukul lima sore Alfie tengah bersiap untuk segera pulang. Dan selama itu pula Alika tak berhenti memesan makanan melalui online, awalnya bakmi, lalu ayam geprek, sate taichan dan yang terakhir adalah pizza. Dari beberapa makanan itu, yang tersisa hanyalah pizza. Perutnya terasa begah saat memakan pizza. Dan akhirnya Alfie lah yang menghabiskan beberapa potong pizza itu.
"Yuk!"
Alika merenggangkan tangannya ketika merasa kaku, lantaran tak ada yang dilakukannya selain bermalas-malasan di atas sofa, itu pun makan dan menonton drama korea. Ingin membantu Alfie pun, ia sama sekali tidak mengerti.
Keduanya pun bergegas keluar dari ruangan dengan tangan yang saling bergandengan. Alika tersenyum ramah ketika beberap karyawan Alfie tersenyum dan menyapanya, sedangkan sang pemilik perusahaan hanya menganggukan kepalanya tanpa berniat membalas senyumannya.