Sesampainya di kota Tokyo, Eiji bersama dengan anak-anak lainnya berkeliling tempat yang sudah di tentukan oleh pihak sekolah sebelumnya. Mulai dari perpustakaan kota hingga Universitas ternama. Yang tentunya membuat antusias mereka anak-anak sekolah pun menjadi sangat tinggi ketika mereka dengan asyiknya bermain bersama dengan kakak-kakak perguruan tinggi yang menyambut kedatangan mereka dengan sangat hangat.
Eiji sangat bersemangat, karena mimpinya adalah sekolah di Universitas Tokyo, dan ia akan mengambil Department of interdisciplinary Sciences, dengan jurusan Earth systems and energy Sciences. Karena Eiji merasa bahwa sistem bumi sangatlah ingin ia kuasai dan ia sangat menyukai bidang itu ketika kali pertamanya ia mengehatui jurusan tersebut.