Arista terkejut mendengar pengakuan Sofya, ternyata selama bertahun-tahun terakhir Ramazan pergi bukan karena harus menikah dengannya tapi karena penyakit yang dia derita. Kecelakaan yang sebelumnya menimpanya membuat gumpalan darah di otaknya yang berubah menjadi tumor. Ramazan awalnya ingin melakukan perawatan supaya bisa kembali ke sisi Arista secepatnya tapi kata-kata dokter membuat niat itu terkubur begitu saja. Dan semenjak itu dia sudah menyerah untuk hidup, menyerah untuk berjuang. Tapi dia ingin di sisa-sisa terakhir usianya bisa selalu berada di sisi Arista. Itu lah sebabnya kenapa dia selalu ada di mana pun Arista berada, dalam ke adaan senagaja atau pun tidak sengaja. Ramazan selalu ingin melakukannya.
Arista duduk di kursi tunggu bersama Sofya, sedangkan Rey sudah pulang lebih dulu membawa Hiro dan Evan, karena dia tidak ingin membawa anak-anak itu ke rumah sakit. Arista menundukkan kepalanya menatap lantai keramik lorong rumah sakit, pikirannya kacau.