Saat bu Arri menjelaskan tentang studi kasus, Ivy paham, dan syukurlah temanku ini orangnya pintar. Nanti aku bisa tanya-tanya padanya. Terlebih lagi, aku punya banyak pertanyaan untuk Ivy ....
Dan dia memiliki banyak sisi misterius yang tidak aku ketahui.
Beberapa jam kemudian, kami beristirahat dan mencoba beberapa jajanan di kantin. Waktu itu, aku hendak mengajak Ivy ke kantin namun, dia mengeluarkan semacam kotak tupperware bening berisi makanan.
*Kotak tupperware yang biasanya dipakai wadah salad buah, ada yang berukuran 500-600 ml.
"Ng?" aku heran dan meliriknya lekat-lekat, dalam pikiranku berkata ... apa dia akan makan di sini?
Lalu, begitu dia selesai mengeluarkan kotak tupperware dan meletakkannya di bangku meja laboratorium itu.
"...." Dia melihatku dengan wajah keheranan juga?
Aku yang ketahuan menatapnya lekat-lekat ini segera memalingkan pandangannya.
"Ada apa, sas?" tanya Ivy pelan, dan perlahan semua orang yang ada di ruang laboratorium ini keluar untuk jajan.