Sabtu pagi. Audy tumben sekali bangun di pagi hari di saat weekend begini. Gadis itu baru saja selesai mandi. Menggunakan kaos tebal lengan panjang dan celana jeans pendek setengah paha.
Keluar dari kamar, rumah suasananya masih sangat sepi. Wajar saja di jam enam pagi begini, di Melbourne masih sangat pagi rasanya. Udara juga masih sangat dingin.
Audy berjalan pelan menggunakan sandal rumah empuk kesayangannya.
Kemudian gadis itu turun ke lantai satu menuju meja makan. Tangannya langsung mengambil dua lembae roti kupas dan langsung dimasukkan ke alat panggang.
Sambil menunggu panggangan roti naik, Audy beralih menuju ke dapur dan membuka kulkas. Mengambil selai blueberry yang masih ada setengah dalam wadah kaca berbentuk bulat.
Gadis itu beraktivitas dalam diam. Tidak peduli ada atau tidak adanya orang rumah.