"Hahaha ... apa jangan-jangan kita saudara yang tertukar, ya? Hahaha ...."
Ruby tertawa kencang. Namun sayang, Roselyn tidak bisa menggerakkan mulutnya sama sekali. Jangankan tertawa, dipaksakan untuk tersenyum saja dia tidak bisa.
Ruby yang sadar Roselyn tiba-tiba murung, langsung bertanya dengan nada sungkan, "A-apa aku telah menyinggung perasaanmu?"
Roselyn segera menggeleng sambil tersenyum kaku. Sepertinya dia terlalu terbawa perasaan tadi. Kasihan Ruby tidak tahu apa-apa jadi merasa bersalah karena mengira Roselyn tersinggung oleh ucapannya.
"Aku tidak apa-apa, kok." Roselyn berusaha menunjukkan bahwa dia memang baik-baik saja. Sama sekali tidak tersinggung oleh ucapan Ruby.
Seperti kita tahu, Roselyn adalah anak yatim piatu. Sejak kecil dia hidup di panti asuhan. Tidak pernah Roselyn ketahui apakah dirinya memiliki saudara kandung atau tidak.
Siapa orang tuanya saja Roselyn tidak tahu, apalagi saudara-saudaranya?