'Kembalikan ponsel Roselyn!'
Dahi Ronan mengerut maksimal kala membaca pesan dari Selena tersebut. Ronan dapat merasakan emosi Selena melalui tanda baca yang dia gunakan dalam chat.
"Mengapa dia harus marah?" tanya Ronan heran, pada siapa pun gadis bernama Selena itu. "Ponsel temannya kan tertinggal di apartemenku, bukannya sengaja kucuri."
"Dasar aneh," tambah Ronan sedikit menggerutu.
Karena kesal, Ronan jadi malas menanggapi Selena. Dia memilih mematikan ponselnya, lalu kembali terpaku menatap jalanan. Dia tidak ingin melewatkan satu momen pun tanpa memperhatikan halaman rumah Roselyn—andai benar mereka adalah orang yang sama.
Namun, lama-kelamaan Ronan jadi mengantuk. Dia menguap lebar sampai akhirnya terpejam selama beberapa saat. Mata pria itu baru kembali terbuka ketika mendengar suara ribut-ribut tak jauh dari lokasi mobilnya terparkir.