Aurora tidak mengerti mengapa ketiga orang ini mengganggunya dan bersikap sangat angkuh dihadapannya, tapi yang pasti dia tidak menyukai cara mereka berbicara pada Clarice.
Dan ketika wanita bernama Lathia tersebut memberi perintah untuk Clarice berhenti bicara, hal ini membuat Aurora tidak bisa untuk tidak angkat bicara juga.
Hanya saja, tanpa dirinya sadari, dia justru menggunakan nada Alpha di dalam suaranya, yang membuat ke empat orang tersebut terkejut.
"Kau yang diam." Suara Aurora tidak kasar ataupun dia membentak, hanya saja, aura mendominasi yang begitu kentara dapat terasa dalam setiap kata yang terlontar dari bibirnya.
Aurora jarang sekali menggunakan ini, karena memang dia tidak perlu menggunakannya. Tidak ada orang yang waras di kawanannya yang akan mengganggunya hingga memaksanya untuk menggunakan nada Alpha, tapi melihat Lathia, itu membuatnya kesal.