Ia menyodorkan sebuah map cokelat untuk pemuda tampan yang ada di depannya sekarang ini. Hanya berteman dua gelas kopi susu dingin keduanya berbincang ringan. Sesekali tersela sebab Raffa hanya ingin berbicara apapun yang berhubungan dengan tujuannya datang kemari. Lowongan pekerjaan yang dijanjikan oleh Arka Aditya kemarin. Katanya ia akan mencarikan dan merekomendasikan Naila, si gadis yang setia berada di sisinya selama empat tahun terakhir untuk bisa mendapat sebuah pekerjaan yang layak. Arka tak membicarakan posisi apa itu, ia hanya berkata bahwa semuanya akan baik dan bertempat pada tempatnya. Naila akan mendapat pekerjaan yang layak, gaji yang tetap, dan kehidupan yang mapan selepas lulus dari perguruan tinggi nanti.
Memang, Raffa tak bisa sepenuhnya mempercayai Arka Aditya ataupun sang kakak kandung lagi. Masa lalu mengajari dirinya untuk lebih berhati-hati dalam mengambil keputusan dan meletakkan kepercayaan untuk siapapun. Ia hanya ingin percaya dengan dirinya sendiri.