-POV Reza-
Saya sudah kembali ke ruangan, setelah menatap wajah Nayla. Saya juga berharap, dia bisa mengikuti tes beasiswa DA Grup, nantinya. Nayla sejak dulu itu pintar. Tidak mungkin, hanya karena amnesia, kecerdasannya pun memudar.
Saya akan mencari cara, agar ia bisa bekerja menjadi karyawan yang diperhitungkan di perusahaan ini. Bisa mendapatkan gaji di atas UMR. Hidupnya harus lebih baik lagi, dari hari ke hari. Empat tahun ke depan, ia akan menimba ilmu. Meraih gelar sarjananya yang tertunda.
Ya. Saya akan membuat Papa bertanggung jawab atas apa yang telah dilakukannya pada Nayla, secara tidak langsung.
Saya akan memanggil Arka.
"Ya, Bos. Ada yang bisa dibantu?"
Arka sudah berada di hadapan saya.
"Ka, saya tadi pagi baru saja kembali dari kantor DA, sehingga tidak bisa mengadakan briefing pagi kita seperti biasa. Mungkin besok akan kita mulai kembali. Saya ingin bertukar pikiran dengan kalian. Mohon disampaikan kepada semua anggotamu."