Mobil melesat meninggalkan area swalayan setelah crew store shift pagi menghambur dari pintu utama—digantikan crew store untuk sesi selanjutnya. Wajah lelah Renita cukup jelas, senangnya hari esok tiada lagi cuci gudang setelah semua barang ludes terjual hari ini. Laki-laki yang mengemudikan mobilnya tak bisa beralih lebih lama dari rupa perempuan itu.
Rere membuka tutup botol softdrink dingin yang sempat dibelinya dari swalayan tadi, ia meneguk isinya hingga sisa setengah, terlihat jakunnya yang kecil bergerak saat air meluncur melewati kerongkongan, Jordan sampai tak berkedip saat memperhatikan.
Renita menghela napas seraya meloloskan satu kancing seragamnya bagian paling atas, terlihat jelas leher jenjangnya nan bersih. Ia menoleh pada Jordan yang sedari tadi hanya sanggup menahan diri.
"Nggak ada gitu yang mau kamu omongin? Tadi waktu aku kerja panjang banget jelasinnya," cibir Renita, ia tampak kesal.
"Iya, aku mau jelasin kok."