"Begini Tuan, sepertinya anda sudah salah memilih koki utama"
Mahesa mengerutkan keningnya. "Maksud kamu?"
"Sebelum anda mengangkat Sean menjadi koki utama, aku yang sudah lebih dulu di rekomendasikan oleh koki Erda yang telah pensiun. Namun tiba-tiba anda mengumumkan jika Sean menjadi pengganti Koki utama"
"Apalagi Sean dari bagian divisi paling bawah, pastinya pengalaman nya masih sangat minim di banding saya. Asal anda tau, cara memasak Sean itu sangat jorok. Bahkan ia sering sekali bersin di depan makanan yang sedang ia buat tanpa memakai masker"
Mahesa terperangah mendengar ucapan Okka, ia tidak menyangka jika Sean melakukan hal itu.
"Apa kau punya bukti dengan ucapanmu?" sergah Mahesa.
"Aku memang tidak punya bukti, namun aku sering melihatnya sendiri secara langsung. Saya tidak mungkin berani mengatakan hal seperti ini tanpa apa yang saya ketahui sebelumnya"