Walaupun He Jingyao tidak mendalami bidang pemprograman, tapi baginya hal ini bukan hal sulit.
He Jingyao emnggerutu, 'Su Zhixi ... perempuan itu meragukan kemampuanku?'
Saat He Jingyao mengingat sorot mata terkejut Su Zhixi, kemudian memuji departemen teknologi, He Jingyao merasa seperti ada api yang menyala begitu besar di dalam dadanya.
Kemudian He Jingyao fokus memperbaiki aplikasi itu dan setelah 30 menit berlalu dia baru berhenti.
Setelah dia melihat hasil dari pekerjaannya sendiri, akhirnya dia baru merasa tenang dan tidak bisa menahan diri untuk tersenyum.
Dia sama sekali tidak pernah menyangka bahwa akan ada hari dimana dia bersikap naif. Tapi saat dia mengingat kembali raut wajah terkejut Su Zhixi, dia tidak bisa menahan dirinya untuk merasa senang.