Tidak banyak orang yang tahu tentang keberadaan Pulau Wageri, tidak pernah ada yang mencatatnya di peta dunia dan tidak pernah ada yang mengunjunginya bahkan untuk makhluk immortal sekalipun.
Bukan tanpa alasan Pulau Wageri seakan tidak pernah terjamah oleh orang lain, tapi karena para penghuninya yang menyatu dengan pulau itu dan mereka tidak ramah dengan kehadiran sosok yang berbeda dari mereka.
Ras Dryad adalah penghuni tetap Pulau Wageri sejak berabad-abad yang lalu, hidup jauh dari ras lain dengan damai dan tenang, bahkan saat semua orang menganggap keberadaan mereka sudah punah, mereka tidak peduli.
Tapi mereka memiliki satu masalah.
Ras Dryad kesulitan untuk memperbanyak keturunan mereka, pertumbuhan mereka sebagai manusia setengah pohon sangat lambat, membutuhkan waktu bertahun-tahun, persis seperti pohon biasa yang berkembang dan berbuah.
Dan mereka mencapai jalan buntu selama bertahun-tahun.