"He Shan, di dunia ini ada begitu banyak hal yang tidak dapat dimengerti oleh penjahat yang terlalu memandang tinggi dirinya sendiri sepertimu!" Lu Beixiao mengangkat bibirnya dan berkata dengan nada mengejek.
Beberapa dari para tetua itu tampaknya mengalami serangan jantung ringan akibat menahan rasa takut.
"Bawa mereka semua! Siapapun yang melawan, langsung bunuh di tempat!" Begitu Lu Beixiao memberi perintah, para tetua dan anak buahnya yang berada di tempat itu diborgol satu per satu.
"A Mu! A-aku tahu bahwa He Shan memiliki brankas besi! A-aku akan membawamu ke sana untuk membayar uang curiannya. Ampuni aku, ya?" Pan Ling berseru dengan lantang, seolah-olah berusaha keras untuk menebus kesalahannya.
Lu Beixiao menyipitkan matanya dan menatap Pan Ling dengan curiga.
"A Mu, jika kamu melepaskanku, maka semua emasku akan menjadi milikmu!" He Shan berbisik perlahan, tampak ingin mempengaruhi Lu Beixiao.