Chereads / Buku Permintaan / Chapter 257 - Keegoisan Samael !!!

Chapter 257 - Keegoisan Samael !!!

Guillermo terdiam saat mendengar ini, sampai akhirnya dia mendengar suara Samael sekali lagi di telepon.

"Tuan Guillermo, kau harus tahu...aku benar-benar menghargai bakatmu di bidang sutradara. Jadi itu sia-sia jika kau menghentikan langkahmu disini !!!!"

"....Tapi, aku tidak pernah bekerja di bawah panji orang lain." Guillermo menjawab dengan pahit.

Samael hanya mendengus dan berkata, "Kenapa tidak? Kau hanya bekerja seperti biasanya, hanya saja kau bekerja dibawah namaku."

"Selain itu, aku benar-benar memenuhi kebutuhan bawahanku dengan baik asalkan mereka bekerja dengan sangat memuaskan !!!!!"

"Selama kau membuat film yang baik, tidak perlu risau akan investor, semua uang akan kupersiapkan !!!!"

Samael mengatakan ini dengan nada menggoda pada Guillermo, dan di sisj lain telepon, Guillermo memang agak tergoda !!!!

Pada akhirnya Guillermo menelan ludahnya dan bertanya dengan serius, "Tuan Samael, kau pasti tidak akan melakukan ini dengan gratis bukan?"

"Mungkin niat awal benar-benar asli, tapi pasti ada hal lain bukan?"

Samael tertawa dan berkata, "Memang, itu bukanlah hal yang besar....jika boleh kutahu, peran wanita utama dalam film The Shape of Water, siapa yang memenangkannya?"

Mendengar ini, Guillermo terdiam dan Fan Bingbing membuka lebar telinganya dan detak jantungnya berdetak lebih keras !!!!

"....Jadi begitu, tapi peran pemeran utama wanita dalam film itu berhasil didapatkan oleh Sally Hawkins !!!!!"

Boooom!

Saat Fan Bingbing mendengar kalau dia gagal, air mata tanpa sadar langsung keluar dari matanya, dan ketiga wanita di sisi Samael langsung meninggalkan sisinya dan langsung memeluk Fan Bingbing dengan erat.

Samael menghela nafas dalam hati saat mendengar ini dan berpikir, 'Itu wajar....Bingbing pada awalnya buruk dalam akting, dan bahkan jika dibantu oleh May, itu hanya tiga hari pada waktu audisi.....'

Guillermo menjadi gugup saat suara Samael di panggilan tidak terdengar, karena dia tidak ingin hanya karena masalah ini, pembayaran semua hutang dan biaya pembuatan film akan pupus dari hadapannya !!!!

Tapi detik berikutnya, Samael bertanya: "Apakah....Sally Hawkins sudah tahu tentang keberhasilannya dalam pengambilan peran utama wanita ini?"

"....Tidak, aku belum memberitahunya."

Samael langsung membentuk senyum lebar saat mendengarnya, dan Guillermo memiliki firasat buruk saat ini !!!!

"Kalau begitu aku tambahkan syaratnya, selain kau menjadi bawahanku, aku ingin peran utama wanita diganti !!!!!"

Saat kalimat ini jatuh, Guillermo memiliki wajah yang sangat jelek karena tebakan yang tidak bagus benar-benar terjadi saat ini !!!!

Dibandingkan dia, Fan Bingbing terkejut saat mendengar ini!

"Samael...itu, tidak baik...." Fan Bingbing mengatakan ini dengan nada terisak.

Dia paham kalau aktingnya benar-benar buruk, dan jika dia secara paksa mengambil peran utama wanita, maka itu akan merusak keseluruhan skrip dan film !!!!!

"Diam !!!" Samael langsung mengatakan ini dengan keras!

Kali ini, Samael akan benar-benar egois !!!!

"Tuan Samael, kalau boleh tahu, siapa yang akan menjadi pengganti Sally jika dia diganti?"

"Fan Bingbing!"

Guillermo mengepalkan tangannya dengan erat, dan batin hatinya saling berjuang keras saat ini!

Tolak, maka karirnya selesai!

Terima, maka film buatannya akan memiliki kemungkinan besar jatuh dalam Box Office !!!!!!!

Setiap pilihan benar-benar memberatkan hatinya, dan dia terjebak dalam dilema ini!

"Tuan, tidak...Guillermo, aku butuh jawabanmu dalam tiga detik....tidak menjawab, maka perjanjian gagal."

"Satu...."

Samael mulai menghitung, dan rasa bersalah dalam hati Fan Bingbing semakin besar, dimana rasa bersalah itu datang bersamaan dengan rasa terima kasih yang aneh menurutnya.

"Dua...."

Guillermo menjadi panik saat hitungan sampai di angka dua, dan dia hanya bisa menggertakkan giginya semakin erat !!!!

"Sa...."

"Setuju! Aku setuju! Aku akan menjadi bawahanmu, dan peran utama wanita akan diganti ke soaok bernama Fan Bingbing !!!!!!!!" Guillermo akhirnya berbicara dengan rasa sakit besar di hatinya.

Samael tertawa saat mendengar ini, dan berkata: "Pilihan bagus! Jangan khawatir, bawahanku sangat kujaga, dan peran utama wanita akan kupastikan akan benar-benar hebat !!!!"

"Kuharap begitu...."

Setelah itu, Samael langsung menutup panggilan dan membuang ponselnya ke meja dengan ringan sambil tertawa.

Disaat seperti itu, Fan Bingbing langsung memeluk Samael sembari air mata keluar dan membasahi pakaian Samael.

"Terima kasih, terima kasih...."

Fan Bingbing terus menerus berterima kasih pada Samael, tapi Samael mengangkat kepala Fan Bingbing dengan lembut.

"Tidak ada terima kasih, kau adalah milikku, dan selama itu ada dalam jangkauan tanganku, aku akan membuka jalan untukmu !!!"

"..Un !!!" Fan Bingbing mengangguk sambil tersenyum.

"Tapi! Aktingmu masih jelek!" Samael langsung berkata, "Karena itu, aku dan May akan melatihmu dengan sangat keras !!!!"

"Jangan hancurkan film itu, karena film itu ada kemungkinan memenangkan Oscar !!!!"

Booom!

Kata Oscar membuat kejutan bagi keempat wanita itu, dan hal ini membuat rasa iri dan masam di hati Kat yang mana juga seorang bintang film.

Merasakan tatapan iri ini, Samael menunjuk Kat dan berkata: "Giliranmu, akan kubawa secara langsung!"

"Hah? Bawa langsung, sayang...kau ingin membuat film sendiri?" Kat bertanya dengan terkejut.

Samael mengangguk dan berkata, "Itu benar, tapi tunggu sampai film Iron Man keluar !!!! Karena film itu, ada dalam satu universe dengan Iron Man ini !!!!"

" !!!! " Kat melebarkan matanya dan berkata, "Marvel?"

"Pintar !!!!"

Komik Marvel benar-benar meledak di dunia ini, bahkan para produser sangat banyak yang mengincar hak cipta komik itu !!!!

Tapi sayangnya, sangat susah untuk membeli hak cipta itu !!!!

Tapi meski begitu, panasnya komik ini merembes ke film yang akan dibuat! Jadi wajar jika Kat terkejut !!!

"Karena sudah begini, Bingbing, Kat...kalian akan kulatih secara pribadi !!!! Persiapkan diri kalian !!!"

"Kami pulang!"

Tiba-tiba, pintu villa terbuka dan sosok Helina dan Finri di gendongannya masuk ke dalam sambil menyapa.

Samael dan yang lain ingin menyapanya, tapi berhenti saat melihat sosok tambahan dibelakang Helina.

"Siapa mereka?"