"Semuanya tentang berita ini, apakah tidak ada hal yang lain?"
"Itu tidak bisa disalahkan, bagaimanapun ini menyangkut International bukan?"
Samael membuka mulutnya saat dia disuapi bubur oleh Tivania yang mana adalah orang yang berhasil menenangkan tempat untuk membantu Samael.
Di ruangan itu, hanya ada Helina yang mana punya tempat paling khusus sebagai "ibu" Samael dan Tivania saja.
Adapun yang lain, mereka saat ini tinggal di rumah Kat untuk sementara.
Bagaimanapun tidak mungkin bagi mereka semua untuk tinggal di rumah sakit 1x24 jam bukan?
Tentu saja ada cerita dibalik pertemuan mereka, sayangnya Samael hanya menutup mata untuk ini dan membiarkan mereka menyelesaikannya secara pribadi.
"Tapi sayang, lukamu benar-benar sudah sembuh?" tanya Tivania penasaran.
Sayangnya sebelum dia menjawab, Helina memotongnya: "Jika dia terluka parah hanya dengan itu, maka aku akan meragukan siapa dia."
"Eh? Bibi, kenapa kau bilang begitu?"
"Kau akan tahu di masa depan."
Melihat Helina tidak menjawab, Tivania juga tidak keberatan dan terus menyuapi Samael yang terus mencari saluran berita yang lebih menarik di TV.
Sampai akhirnya dia menemukan suatu iklan yang menarik minatnya!
"The Voice musim ke-9, apakah akan memulai audisi....waktunya, besok?..." Samael menggumamkan ini tanpa ragu-ragu.
The Voice, ini adalah program yang sangat dibantikan bagi orang-orang dengan bakat dan hobi di bidang bernyanyi.
Kompetisi ini terbilang sukses dan menjamur, karena kompetisi ini tidak hanya ada di Amerika saja, namun juga ada diberbagai belahan dunia.
Para pesertanya di audisi secara publik dengan syarat usia minimal 15 tahun.
Dimana pemenang ditentukan oleh penonton dengan voting melalui telepon, internet, pesan SMS, dan total jumlah pembelian pada iTunes Store, yang mana nantinya, sang juara memiliki hak untuk menerima kontrak dengan radio rekaman iTunes dan uang sebesar US $ 100.000 !!!!!!
"Apa kau tertarik? Jika tidak salah, kau sudah memiliki beberapa lagu bukan?" Helina tiba-tiba bertanya sembari melihat iklan itu.
Samael mengangguk dan tidak ragu-ragu untuk menyatakan kecintaannya pada bernyanyi.
Ini karena semenjak dia memiliki kemampuan bernyanyi dan suara alam super, dia juga memiliki keterikatan untuk senang menyanyi juga!
Lupakan masalah uang dalam hadiah sebagai pemenang, dia hanya tertarik untuk menyiarakan nyanyian yang tidak ada di dunia!
"Ya, dan salah satunya adalah Hits di Cina....kurasa aku ingin ikut itu." jawab Samael saat memikirkan lagu "Little Apple" miliknya.
"...Apa kau punya waktu? Menurut Lola, kau ada kompetisi piano dalam empat hari lagi bukan?" Tivania mengatakan keraguannya.
Samael tertawa saat mendengarnya dan membetulkan informasi Tivania, "Jika aku mau aku tidak perlu ikut kompetisi penyisihan, karena aku mendapat hak khusus untuk langsung masuk ke final !!!!"
"Jadi tidak ada masalah apakah aku akan datang atau tidak di penyisihan itu."
"Selain itu, The Voice adalah kompetisi menyanyi yang berkala dan tidak secara merata dilakukan full dalam seminggu, jadi aku masih punya waktu !!!!" Samael menjawab dengan semangat.
Meskipun dia sibuk, dia tetaplah sosok orang yang lebih mementingkan hobinya dibanding yang lain.
Mungkin ini tidak berlaku bagi orang-orang kelas atas kebawah, tapi bagi orang-orang di puncak seperti Samael dan lingkaran temannya, hobi lebih penting dibanding pekerjaan !!!!
"Yah, sebagai orang tuamu aku akan mensuport apapun yang kau inginkan asalkan tidak berlebihan. Selain itu, jangan terlalu sibuk, pikirkan kami dan yang lain di keluarga oke?" Helina mengatakan ini sembari mengelus pipi Samael.
Samael mengambil tangan Helina dan menjawab dengan serius, "...Aku tahu, dan akan kuusahakan untuk meluangkan banyak waktu untuk kalian."
"Itu bagus."
Tivania yang melihat adegan ini dari samping tersenyum hangat karena adegan penuh cinta keluarga keduanya sangat menghangatkan.
Sayangnya dia tidak tahu kalau batas antara cinta keduanya sudah mencapai ketinggian langit yang benar-benar diluar kognisi pemikirannya !!!!
"Tapi sayang, apa rencanamu dalam kompetisi ini? Maksudku, kau akan masuk dalam aliran nyanyian peniru atau nyanyian original?"
Nyanyian peniry yang dimaksud Tivania adalah aliran yang biasa dilakukan dalam kompetisi menyanyi dimana peserra akan menyanyikan lagu yang sudah ada di dunia.
Adapun nyanyian original, ini adalah kebalikan dari nyanyian peniru, dimana setiap peserta dalam kompetisi akan berusaha sebaik mungkin untuk menyanyikan lagu original.
Dalam masalah nyanyian peniry, kesusahan akan terlihat jelas dalam intonasi pengucapan dan interval nafas yang terkadang susah ditiru karena jelas itu adalah tiruan dari penyanyi asli.
Tentu saja keuntungannya adalah mereka tidak perlu bersusah payah untuk membuat lagu!
Jika dalam nyanyian original, kesusahan terletak dalam menciptakan lagu yang sesuai untuk diri sendiri dan orang lain, dan keuntungannya adalah, lagu itu akan sangat sesuai dengan cara bernyanyi mereka.
Tapi untuk Samael, dengan adanya dua bakat dalam kategori menyanyi itu, dua kategori aliran itu sama saja!
"Tentu saja aku memilih aliran nyanyian original! Kebanyakan laguku adalah asli, dan aku punya banyak lagu di pikiranku saat ini !!!!" Samael menjawab dengan penuh semangat.
Mendengar ini, Helina dan Tivania juga mengangguk setuju.
Bakat Samael sangat jelas bagi keduanya, jadi mereka juga agak menantikan saat-saat dimana Samael masuk ke acara itu !!!!
"Kalau begitu, kenapa kau tidak membuat satu saja untuk kami?" Tivania langsung meminta ini pada Samael dengan mata berbinar.
"Ehhh, aku masih sakit~~"
Helina langsung mencubit daging di pinggang Samael dan berkata, "Jika kau bilang itu lagi, maka aku akan memastikan kalau kau akan dirawat disini selama sebulan penuh!"
"Jangan khawatir, kuasaku di keluarga adalah yang tertinggi, kau tidak percaya?"
"Ehhh.....âīšâ" (Samael)