Chereads / Buku Permintaan / Chapter 205 - Serangan Balik May !!!!

Chapter 205 - Serangan Balik May !!!!

Selagi Samael dan Gabriel pergi menuju tempat Mary dan Agnes berada, Kakak Celica sedang mengalami keterjutan tak terbatas saat ini !!!!

Melihat wanita-wanita cantik dan tidak dikenal di ruang tamu, terutama wajah dari para malaikat suci dan malaikat jatuh, Kakak Celica tidak bisa tidak meragukan kecantikannya !!!!

"....Siapa mereka?" tanya Kakak Celica pada Helina.

Helina tersenyum pahit saat mendengar ini, dan ada rasa canggung untuk mengatakan yang sebenarnya.

Tapi bagaimanapun juga, masalah ini akan diketahui cepat atau lambat. Jadi Helina hanya bisa menggigit peluru saat ini.

"Kakak Celica mungkin terkejut, tapi mereka semua...adalah wanita Samael. Meskipun beberapa belum aku konfirmasi." kata Helina sambil mengelus dahinya.

Mata Kakak Celica menyipit saat mendengar ini, dan dia berkata: "Apakah kau menghina keluarga kami, Helina?"

".....Aku tidak bisa menyangkal hal itu, tapi putraku Samael....daya tariknya terlalu fatal !!!!" Helina tersenyum pahit, dan tanpa sadar mengusap cincin yang ada di jari manis kirinya.

Dia saja terpesona pada putranya yang dia rawat selama puluhan tahun, apalagi para wanita di luar?

Bahkan keluarga Duodere juga terekspos di siaran TV saat ini karena kepopuleran Samael.

Jadi, resiko penambahan menantu di pihaknya hanya menunggu waktu...yah, menunggu waktu.

"Kalau begitu kau gagal dalam mengajari putramu, Helina."

Tubuh Helina menegang mendengar kata-kata Celica.

Dia ingin menjawab dan melawan, tapi tidak ada kata-kata yang keluar dari mulutnya saat dia membukanya.

Suasana menjadi sangat rendah, sampai akhirnya Lilith yang duduk dengan tenang di sofa sembari menyilangkan kakinya tertawa.

"Kau disana, apakah kau tahu siapa yang kau rendahkan saat ini? Bahkan aku, tidak...bahkan kami, tidak akan mengatakan itu dengan lancang didepan Madam." Lilith mengatakan ini dengan tenang.

"Siapa kau?" Kakak Celica bertanya.

"Kau tidak pantas menyakan identitasku."

"Lilith, tenanglah." Raphael mengatakan ini pada Lilith, tapi matanya masih tertuju pada Kakak Celica.

Bukan hanya mereka berdua, tapi Uriel yang ada disebelah Helina, Yegudiel, Selafiel, Seraphina, Leviathan, Belphegor, Asmodeus, Belial, dan Agreas menatap Kakak Celica dengan tajam namun tenang.

Tapi Tilina, Ririca, Lola, Fan Binbing, Kylie, Kim, Kendal, Khloe, Kourtney tidak menatap Kakak Celica dengan tenang, tapi marah !!!!

Kakak Celica yang berani mengatai Helina yang memiliki posisi puncak sebagai ibu Samael, benar-benar mengundang kemarahan mereka !!!!

"Hah?! Sepertinya pesona bocah itu memang tinggi, bahkan kalian marah hanya karena ini??? Sepertinya Samael itu..."

Kakak Celica tidak berani mengatakan kalimat terakhir, karena sebelas wanita cantik yang ada disana tiba-tiba mengeluarkan aura mereka yang ditujukan pada Kakak Celica.

Helina jelas tahu kenapa Kakak Celica menjadi begini, dan dia berkata dengan keras.

"Uriel, Raphael, Yegudiel, Selafiel, Seraphina, Lilith, Leviathan, Belphegor, Asmodeus, Belial, Agreas, itu tidak sopan !!!!!!"

Mendengar teriakan Helina, mereka mengangguk, tapi Uriel berkata: "Kami berhenti...Tapi Madam, May bukanlah sesuatu dibawah kuasa Madam saat ini."

Mendengar ucapan Uriel, wajah Helina memucat !!!!

Bukan hanya Helina, tapi juga Tivania !!!

Siapa May, mereka sangat tahu betul dan mereka sangat akrab pada kemampuan yang dia kuasai !!!!

Kebetulan, saat itu pula, ponsel Kakak Celica berbunyi, dan dia segera meminta izin menjawab panggilan.

Melihat ini, Helina dan Tivania tahu bahwa mereka sudah terlambat, dan hanya bisa duduk lemah di sofa dan menghela nafas penuh ketidakberdayaan.

Satu-satunya yang bisa memerintahkan dan menenangkan May di keluarga hanyalah Samael, bahkan keduanya, tidak punya hak !!!!

"May selalu memantau keseluruhan jaringan di vila ini, wajar dia tahu hal ini, dan dengan karakternya, maka..." Helina bergumam.

"Tidak apa-apa Bibi, Samael pasti akan mengembalikan semuanya nanti. Biarkan Bibi Celica mengalami kengerian May untuk sementara."

Tivana menghela nafas, tapi dia juga senang dengan apa yang dilakukan May saat ini.

Bagaimanapun, orang yang disiksa sangat senang melihat orang yang menyiksanya menjadi tidak berdaya dan putus asa !!!!

Memikirkan ini, Tivana mengambil ponselnya dan bergumam sangat rendah: "May, tolong buat Bibiku menderita parah."

Sosok May muncul di layar dengan wajah muram, dan dia mengangguk.

"Berani mengatai Kakak dibelakang punggungnya, jangan khawatir, May akan membuat wanita tua itu membayar harganya."

Di sisi lain, Kakak Celica yang menjauh dari ruang tamu segera menjawab panggilan.

"Josh, ada apa?" Kakak Celica menjawab panggilan dengan tenang.

"Bos !!! Ada masalah di perusahaan kita !!!!!! Semua jaringan informasi kita diserang, dan semua file penting diambil tanpa tersisa termasuk hasil penelitian serum pemuda !!!!"

"Bahkan pasar saham kita saat ini sangatlah tidak stabil, dan jika Bos tidak mengambil alih situasi saat ini, perusahaan kita akan dipastikan bangkrut dan diakuisi oleh pihak ini !!!"

"Bos juga harus melihat berita di internet dan TV, ada banyak berita tidak mengenakkan beredar di media tentang kami, dimana kami yang melakukan percobaan tidak manusiawi agar mendapatkan hasil penelitian yang sempurna untuk serum itu !!!!"

"Meskipun awalnya kami semua skeptis tentang berita itu, tapi saat melihat bukti yang terlihat asli dan masuk akal di berita itu, kami sangat panik !!!!"

"Bahkan kami juga berpikir kalau kami melakukan eksperimen tidak manusiawi saat ini !!!"

"Karena ini, kami mendapat banyak panggilan masuk dari berbagai pihak berwenang termasuk Badan Pengawas Kemanusiaan untuk mengklarifikasi apakah berita itu asli atau tidak !!!!"

"Bos !!! Bos !!!! Jawablah !!!! Apa yang harus kuta lakukan ?! Bos !!!!!!

Mendengar berita yang datang satu persatu tanpa ada waktu untuk mencernanya, Kakak Celica terdiam !!!!

Siapa dia? Dimana dia? Apa yang terjadi?

Bukankah dia baru saja berkata buruk tentang calon menantu keluarga kerajaan adik keluarganya?

Apakah dia langsung dibalas? Apakah Dunia ini sangat memihak Samael ????

Ini hanyalah masalah sederhana !!!!!

Dunia tidak adil !!!!!!

Dan apa-apaan berita percobaan tidak manusiawi untuk mendapatkan serum itu?! Perusahaan kami bersih dari itu !!!!

Tapi dia tahu kalau dia tidak menjelaskan, maka masalah akan menjadi lebih rumit !!!!

Kakak Celica mengambil nafas dalam-dalam, dan saat dia menghembuskan nafasnya, suara dering ponsel lain di dalam tasnya terdengar.

Kali ini, itu dari ponsel khusus keluarga.

Tentu saja, Kakak Celica langsung paham kenapa ada panggilan keluarga setelah apa yang terjadi saat ini, dan karena ini pula, wajahnya menjadi pucat !!!!

"Siapa yang bisa menjelaskan padaku, apa yang terjadi saat ini !!!!!!!!"