Chereads / Against Zombies & Monsters (INDONESIA) / Chapter 55 - Terus membunuh zombie

Chapter 55 - Terus membunuh zombie

Saat ketika zombie sekarat, akan ada berbagai jenis serangan yang mendarat di tubuhnya.

Setelah itu, cahaya putih keluar tubuh zombie dan terbelah menjadi bagian-bagian kecil yang berterbangan ke mana-mana dan memasuki tubuh orang-orang yang melakukan serangan akhir.

Para prajurit akan menembaki zombie terlebih dahulu. Dan ketika zombie sudah hampir mati, mereka menghentikan tembakan. Mereka kemudian menggunakan keterampilan mereka untuk melakukan serangan akhir yang memungkinkan mereka mendapatkan bagian cahaya putih.

Tetapi tentara tampaknya mendapatkan lebih sedikit daripada orang-orang.

Ini karena mereka sedikit lebih lambat dalam melepaskan serangan di bandingkan orang-orang yang dapat terus melakukan serangan tanpa henti.

Orang-orang dapat terus melepaskan serangan. Bahkan ketika zombie belum sekarat, mereka dapat memberi zombie serangan, dan ketika zombie mati, mereka masih mendapatkan bagian.

Tentara berbeda, mereka harus fokus menembak sebelum bisa menggunakan keterampilan mereka.

Karena itu, serangan mereka ke zombie lebih sedikit, yang berarti kontribusi mereka juga lebih sedikit, yang menyebabkan cahaya putih yang mereka dapatkan juga menjadi lebih sedikit.

Beberapa tentara yang mendapatkan lebih sedikit, memiliki wajah mereka menjadi jelek. Mereka berpikir, "sial, orang-orang ini benar-benar mengambil keuntungan dari mereka."

Tetapi meskipun mereka kesal, tidak ada yang bisa mereka lakukan. Komandan mereka tidak memerintahkan orang-orang itu untuk berhenti. Mereka hanya bisa menyimpan kemarahan di hati mereka.

Boom...

Saat ini, salah satu tank tiba-tiba mengeluarkan tembakan.

Whosss...

Sebuah roket kemudian dengan cepat terbang menuju salah satu zombie K1 level 20 yang paling dekat.

Boom...

Ketika roket mengenai tubuh zombie, itu langsung meledak dan memberi zombie banyak luka.

Whosss... Whosss... Whosss...

Setelah itu, berbagai jenis serangan langsung meluncur menuju tubuh zombie yang sedang terluka.

Satu tembakan tank mungkin masih jauh dari cukup untuk membuat zombie K1 level 20 benar-benar terluka parah. Masih dibutuhkan beberapa tembakan tambahan dari IFV setidaknya untuk membuat zombie benar-benar terluka parah.

Tetapi berbagai jenis keterampilan yang di lemparkan orang-orang itu bahkan lebih kuat dari tembakan IFV.

Bahkan para tentara juga berhenti menembak sejenak. Mereka juga perlu mendapatkan bagian dari zombie K1 level 20.

Bagi mereka yang berlevel rendah. Dapat berkontribusi dalam membunuh zombie level 20 sangat bermanfaat. Mereka akan mendapatkan lebih banyak ketika membunuh zombie level tinggi daripada membunuh zombie level rendah.

Karena itu, mereka tidak mau ketinggalan.

"Komandan, mereka teralihkan." Melihat banyak prajurit yang ikut-ikutan menyerang zombie level 20 dan menghentikan tembakkan, ajudan Shen Xi tidak bisa untuk tidak berbicara.

"Biarkan saja mereka melakukannya." Mendengar kata-kata ajudannya, Shen Xi hanya menjawab dengan santai. .

Shen Xi juga tidak keberatan dengan bawahannya yang berhenti menembak untuk mendapatkan sesuatu yang besar. Dia tidak ingin keuntungan dari zombie level 20 hanya diperoleh oleh orang-orang nakal itu. .

"Baik." Sama seperti sebelumnya, ajudan Shen Xi tidak keberatan sama sekali. Dia berbicara hanya untuk mengingatkan Shen Xi. .

Karena dia tidak ingin rekan prajuritnya menderita kerugian, dia juga tidak keberatan mereka melakukannya. .

Boom... Boom...

Suara ledakan dapat terdengar setelah zombie menerima berbagai serangan. Berbagai jenis luka langsung muncul di tubuhnya yang besar.

Whosss...

Tepat ketika, orang-orang dan tentara yang tidak mau ketinggalan terus melakukan serangan mereka, tiba-tiba sebuah energi berbentuk pedang yang memiliki besar 5 meter kembali muncul dan dengan sangat cepat itu terbang menuju ke leher zombie.

Itu adalah Qi pedang milik Xinqi.

Qi pedang milik Xinqi adalah sebuah energi yang membentuk pedang.

Meskipun itu hanya terbuat dari energi, tetapi ketajamannya tidak berbeda dengan pedang asli.

Dan semakin kuat pedang yang digunakan saat melepaskan Qi pedang, semakin kuat juga Qi pedang tersebut.

Dan yang paling hebat dari Qi pedang adalah ukurannya yang besar.

Pedang asli memiliki ukuran kecil. Bahkan jika itu dapat melukai zombie atau monster. Tetapi dibandingkan ukuran mereka yang besar, luka tersebut hanya menjadi luka kecil.

Namun dengan Qi pedang, seseorang dapat mengeluarkan serangan pedang yang besar.

Sebenarnya Yang Chen juga merasa serangan langsung manusia terlalu kecil. Meskipun dia memiliki tombak level 2, tetapi dibandingkan ukuran zombie atau monster yang besar, tombaknya sangat kecil.

Selama ini, dia bisa membuat serangan besar dikarenakan serangan apinya yang berbasis energi roh.

Yang Chen membayangkan ukuran monster tahap 2 pasti sangat besar, bagaimana bisa tombak kecil itu melukainya.

Contoh lain adalah tinju misalnya, meskipun satu tinju manusia yang kuat mungkin dapat membuat tubuh monster yang besar terlempar, tetapi mereka masih harus berhadapan langsung dengan monster agar bisa meninju.

Mungkin tidak ada masalah mendekati monster yang memiliki level yang sama, tetapi mendekati monster yang levelnya lebih tinggi sangat berbahaya.

Pada dasarnya, manusia dirugikan dengan ukuran mereka yang kecil.

Karena itu, kecuali menggunakan energi roh, mereka tidak bisa melakukan serangan skala besar.

Meskipun tahu masalahnya, Yang Chen tidak tahu bagaimana cara mengatasinya. Dia hanya berharap nanti ada keterampilan tertentu yang dapat mengatasinya.

Whosss... Dengan sangat cepat, Qi pedang milik Xinqi tiba di leher zombie.

Ketika berada di samping leher zombie, Qi pedang tersebut langsung menebas ke dalam leher zombie.

Hisss... Dihadapan Qi pedang milik Xinqi, leher zombie langsung terpotong seperti tahu.

Jatuh...

Setelah lehernya terpotong, kepala zombie langsung jatuh dari tubuhnya..

Cahaya putih kemudian keluar dari tubuhnya. Cahaya itu terbagi-bagi, tetapi sebagian besar masih menuju ke arah Xinqi.

Tetapi tidak ada item tertentu yang jatuh dari tubuh zombie. Hanya ada 200 koin sistem. Mungkin karena yang melakukan serangan terlalu banyak dan masih di bantu oleh senjata modern, sistem tidak mau menjatuhkan item apapun.

"Sial, wanita itu lagi." Beberapa tentara yang melihat Xinqi kembali mendapatkan untung besar, tidak bisa membantu tetapi menggerutu di hati mereka.

"Sial, dia mendapatkan yang paling banyak." Bahkan, orang-orang itu juga ikut menggerutu.

Tetapi tidak satupun dari mereka yang berani mengeluh langsung ke Xinqi.

Melihat Qi pedang yang dapat memenggal leher zombie, mereka langsung ketakutan dengan Xinqi.

Jika Qi pedang tersebut menuju mereka, tidak diragukan lagi, tubuh mereka akan terbelah menjadi dua.

Tidak ada dari mereka yang mau membuat masalah dengan seseorang yang dapat memotong mereka menjadi dua.