Setelah pergi ke gedung tua itu hingga sekarang, Aidan tidak bertemu dengan Dara lagi. Bahkan ia tidak mengirim pesan sama sekali, dirinya terlalu gengsi untuk memulainya.
Beberapa hari setelah pergi ke rooftop itu, Aidan memikirkan perkataan Dara. Ia penasaran dengan masalah yang menimpa perempuan itu, apa yang sebenarnya terjadi dengan Dara?
Mendengar penuturan Dara waktu itu, ia yakin seratus persen jika sebenarnya Dara tidak se-tertutup itu. Ada sesuatu yang membuat perempuan itu berubah, dan apa itu?
Aidan meraup wajahnya dengan kasar. Ia sudah berusaha mengenyahkan pikirannya yang mengarah ke arah Dara, namun rasa penasaran selalu menghantuinya.