Federasi Bayu menyatakan perang kepada Telentium dua bulan kemudian. Kemudian, dalam gerak lanjut, Federasi Bayu mengirimkan upeti, termasuk tiga anak perempuan kepala-kepala suku sebagai permohonan sekutu pada Kerajaan Mauro. Kerajaan di Timur Jauh itu, mantan penjajah kerajaan Zirconia, yang keperkasaan dan taringnya selama ini tersembunyi di balik hutan dan gurunnya, baru turun berperang melawan Telentium tiga tahun kemudian karena jarak dan lamanya negosiasi.
Federasi Ulimala juga menyatakan perang dengan Telentium, tapi hanya untuk mengusir penyerbu di wilayah mereka. Mereka tidak bergerak keluar dari wilayah mereka sama sekali, bahkan sampai akhir Perang.