Tentu saja, Luzhou tidak ingin membeli komputer semahal itu dari internet.
Selain tidak ada asuransi, ia juga harus mempekerjakan tenaga profesional untuk membeli perlengkapan dan membantu memasangkan komputer tersebut. Tidak mungkin Lenovo juga memberikan instalasi gratis, dan selain mempekerjakan profesional, ia juga harus mengurus invoice dan urusan lainnya.
Beruntung, Profesor Li memberinya sebuah nomor telepon, dan mengatakan bahwa kebanyakan dosen membeli komputer di tempat itu.
Keesokan harinya, Luzhou pergi ke toko komputer dekat sekolah dengan meminjam sepeda Shi Shang.
Pemilik toko memandang kertas spesifikasi pemberian Luzhou dan bertanya, "Siapa yang membuatkan kertas spesifikasi ini?"
Pemilik toko itu bernama Li Jun. Ia adalah sosok yang tinggi, berusia sekitar 30 tahun, dan mengenakan kacamata. Wajahnya menunjukkan bahwa ia sering berkutat dengan kode-kode.
"Temanku." Jawab Luzhou dengan santai.