Nalla mengikuti Rania pergi. Dia tahu pasti Mira marah karena keputusannya ini, tapi Nalla masih Nalla si "people pleaser" atau si "good girl" , dia masih belum bisa mengatakan tidak dan tetap menuruti apapun permintaan Rania, meskipun, jauh dalam lubuk hati Nalla dia ingin menolak dan berkata tidak.
Tapi, apa yang dia dapatkan sekarang, sesuai dengan ekspektasi Mira, Nalla dipaksa untuk duduk terpisah di meja lain karena "geng" baru Rania ingin hanya pemain mereka yang bisa duduk bersama.
"Kak Rania, apa asisten Kakak bisa duduk di meja lain saja?" Ucap seorang remaja perempuan, dia masih menggunakan seragam SMA nya. Nalla pernah melihat gadis itu di sebuah film dan sialnya aktingnya bagus sekali, namanya Kelly. Gadis itu menunjuk ke arah Nalla dengan jari telunjuknya sambil memberikan tatapan tidak sopan. Seakan dia tidak sudi untuk berada satu meja dengan Nalla.
"Dia teman aku, bukan asisten" balas Rania.