Kalau boleh Nalla meminta satu permintaan, dia ingin sekali mengulang hari ini, hari dimana dia jatuh cinta, tapi sekaligus merasakan patah hati. Nalla ingin mengulang hari yang membuat dia terjebak dalam kisah cinta yang rumit. Kalau boleh dia ingin diberikan kesempatan kedua untuk keluar dari kisah cinta itu.
Pagi itu semua berjalan seperti biasanya Nalla menjalani aktivitasnya sebagai mahasiswa jurusan desain grafis di salah satu kampus di kota B. Tidak ada spesial dari tampilan gadis itu, dia hanya gadis polos biasa.