Alice dan leon saling berpelukan erat dan tidak bersuara. Kegilaan rindu mereka ibarat tersampaikan dengan pelukan ini.
Ntah kenapa aku merasa sangat aman dan tenang dengan lelaki yang memelukku ini. Tapi pria misterius itu akan menyakiti leon jika dia tau leon dekat denganku, aku tidak ingin dia menyakiti leon sama seperti mereka menyakiti ayah dan bunda."leon…" kata alice lirih"hm.. ya" kata leonBelum sempat alice mengatakan hal yang ingin dikatakannya, leon kembali berbicara"jika kau ingin aku berhenti menjagamu karna kau takut aku akan terluka aku akan menolaknya alice" jawab leon lagi."bagaimana kau bisa tau?""tapi leon.. aku tidak ingin kau dalam bahaya,… semula memang benar aku memintamu untuk membantuku menemukan dalang di balik kematian bunda dan ayah""namun, kemarin semua terlihat jelas… mereka sangat berbahaya dan juga…" alice menghentikan kata-katanya"dan juga?" tanya leon seolah meminta alice melanjutkan perkataanya