Keuntungan lain dari strategi kolektivisasi adalah peningkatan pendapatan kerajaan secara besar-besaran. Berdasarkan perhitungan dari Kementerian Keuangan, ketika strategi kolektivasi ini telah berhasil dijalankan, pendapatan Istana Kerajaan kemungkinan akan menjadi berlipat ganda.
Dengan pendapatan yang cukup, Istana Kerajaan akan mampu meningkatkan kesejahteraan penduduk, menyempurnakan bangunan fasilitas dasar, meningkatkan pendidikan dan kesehatan, meningkatkan kecepatan industrialisasi, membayar upah pasukan dan masih banyak lagi.
Hanya dengan melakukan hal inilah baru mereka mampu meningkatkan fondasi dan kemampuan dari Dinasti Xia Raya.
Sejalan dengan hal itu, kolektivisasi juga berarti kebutuhan yang besar akan orang berbakat. Satu Perusahaan Pelayaran Cina saja akan merekrut ribuan elit profesional dan untuk menjalankan keseluruhan strategi kolektivisasi berarti mereka membutuhkan ratusan ribu elit profesional.