Jika ada yang bertanya organisasi apa yang paling misterius di Chaotian, maka orang - orang pasti akan menyebut nama Curtain Rollers.
Jika ada yang bertanya dimanakah tempat yang paling menakutkan di Chaotian, banyak orang yang pasti akan menjawab Underworld.
Jika ada yang bertanya kelompok manakah yang paling menakutkan dan misterius di Chaotian, maka hanya akan ada satu jawaban dari pertanyaan itu "
Old Ones.
Old Ones merupakan suatu kelompok pembunuh yang bersedia membunuh siapapun, entah itu saudagar dan pedagang, atau anggota keluarga kerajaan dan keluarga mereka dan bahkan, pejabat korup maupun seorang pahlawan yang disegani, asalkan mereka mendapat imbalan yang sesuai. Bahkan, jika kamu meminta mereka untuk membunuh seorang pendekar pedang level Broken Sea sekalipun, Old Ones akan tetap mencoba melaksanakannya. Dan kabarnya, dulu mereka sudah pernah berhasil melakukannya.