my alpha love
Yohan seorang arkeolog muda dan naif, meyakinkan dirinya bahwa ia bisa menemukan prasasti sendirian tanpa menghiraukan nasehat seniornya. ia berjelajah sendirian di hutan dengan berbekal sebuah peta peta kuno, kompas, dan beberapa peninggalan bukti lama adanya prasasti.
setelah sampai di Brazil, ia bertemu dengan sekelompok orang yang mau mengantarkan nya masuk kedalam hutan Amazon, yang dikenal berbahaya dan liar.
Yohan yang masih muda dan naif, langsung mau saja tanpa berpikir dua kali. setelah memasuki hutan Yohan ditipu barang barangnya diambil dan Yohan hendak dibunuh.
untungnya Yohan berhasil selamat, dengan baju yang berantakan dan tubuh sedikit memar Yohan lari sekencang-kencangnya memasuki hutan tanpa ada tujuan.
semakin dalam Yohan memasuki hutan, Hingga akhirnya tersandung oleh akar pohon. setelah bangkit Yohan melihat sesosok serigala yang sangat mempesona tengah merintih kesakitan karena jebakan pemburu yang menjepit kaki kanannya. Yohan yang sadar langsung menolong serigala dihadapannya dengan hati hati.
sebagai bentuk rasa terimakasih sang serigala tidak langsung kabur tapi menemani Yohan yang tertidur karena kelelahan hingga bulan akan tenggelam.
lolongan serigala lain yang memanggil sang serigala. membuat sang serigala bangkit dan segera pergi meninggalkan Yohan sendirian yang sedang tertidur lelap.
keesokan paginya Yohan mendapati dirinya sendirian di hutan. Yohan mencari serigala yang ia tolong tapi tidak menemukannya lagi. merasa harapannya sudah lenyap, Yohan pus memutuskan untuk pergi menyusuri hutan berharap menemukan pemukiman untuk dimintai tolong atau keluar hutan.
secara tak sengaja Yohan menemukan sungai , Yohan yang telah kelaparan dari tadi langsung bergegas dan meminum air dari sungai itu secara mentah. airnya begitu murni dan segar. Yohan melihat ikan ikan berlalu lalang di dalam air. Yohan menengok kesana dan kemari, melihat sekeliling kalau ada makhluk buas. Untungnya tidak makhluk apapun selain ikan.
Yohan yang sudah keroncongan langsung menyebur kedalam sungai, dengan sekuat tenaga Yohan berusaha menangkap ikan dengan tangan kosong. sayangnya tak satupun ikan yang berhasil ditangkap. tubuh ikan yang sangat licin dan minusnya pengalaman survival Yohan membuatnya tak berhasil menangkap mangsa yang ada dihadapannya.
setelah beberapa lama terdengar suara dari balik semak semak. Yohan langsung waspada, segera Yohan reflek mengambil ranting pohon di sampingnya. menodongkannya layaknya pisau. tubuh Yohan mulai gemetaran takut kalau makhluk itu adalah harimau ataupun ular.
tiba tiba, yang muncul adalah sesosok serigala abu abu yang sangat besar. Yohan yang takut langsung menodongkan ranting di hadapan serigala. saat melirik serigala, Yohan melihat kaki kanan si serigala terdapat balutan robekan kain dari bajunya. Yohan langsung tau kalau serigala yang dihadapannya adalah serigala yang ia tolong kemarin. dengan sedikit bantuan si serigala membantu Yohan menangkap ikan.
setalah sarapan yang menyenangkan Yohan pun memutuskan untuk berpetualang dengan sang serigala, menemukan jalan pulang.
bagaimanakah petualangan seorang manusia dengan makhluk buas seperti serigala
nantikan terus di my alpha love