Si Miskin Terhormat
Anggi Saputra, seorang pemuda miskin yang tinggal di panti asuhan, menjalani kehidupan yang berat sebagai mahasiswa di kampus elite Kota Panda. Meskipun dia selalu sabar dan baik hati, hidupnya penuh dengan hinaan, ejekan, dan bully dari mahasiswa lain, terutama dari Riko dan gengnya. Anggi menyembunyikan luka batin dan hanya fokus kuliah sambil bekerja keras di minimarket demi membantu adik-adik panti.
Namun, di balik semua itu, Anggi menyimpan rahasia besar yang bahkan belum ia ketahui sendiri: ia adalah cucu dari Datuk Saputra—pemilik kerajaan bisnis raksasa Saputra Group—dan satu-satunya pewaris sah dari keluarga tersebut. Rahasia ini mulai terbongkar saat Pak Dimas, dosen kampus yang tajam dan penuh rahasia, curiga dan menyelidiki latar belakang Anggi.
Setelah berbagai kejadian, termasuk penculikan teman-temannya dan serangan dari pengawal pamannya sendiri, identitas Anggi sebagai "Tuan Muda Saputra" mulai terungkap. Rektor kampus bahkan berlutut hormat padanya karena jasa besar ayah Anggi, Sutan Saputra, yang ternyata adalah pendiri dan pemilik utama kampus.
Saat Anggi mulai menerima jati dirinya sebagai pewaris sah, muncul konflik internal dari sang paman, Malin Saputra, yang ingin merebut warisan dan kekuasaan keluarga. Kini, Anggi tak hanya harus melindungi dirinya sendiri, tapi juga orang-orang yang ia cintai, sambil perlahan membangun kekuatan untuk menghadapi dunia yang sebelumnya menindasnya.