Dua jam kemudian.
Di area Kota Mata Air Ikan dan di wilayah Bos Pasir Liar, Pemanggil Angin.
Zhou Zhou dan Bai Yi melihat ke Teritori Merah Delima yang tidak jauh.
Monster humanoid yang mengenakan baju zirah militer dan memegang pudao[1] sedang berpatroli di wilayah mereka.
Zhou Zhou melihat salah satu monster humanoid tersebut.
Muncul pemberitahuan monster.
[Nama Monster: Fogman - Penganut Pasir Liar]
[Tingkat Kekuatan: Tingkat Dasar Besi Hitam]
[Deskripsi Monster: Sebuah monster bawahan pemimpin Sekte Pasir Liar. Terlahir dalam kabut merah delima, dulunya adalah penganut umum Sekte Pasir Liar. Kemudian, setelah mengikuti bos Sekte Pasir Liar dalam pemberontakan, ia dihabisi oleh Tentara Pasir Liar dari sekte tersebut. Ia berubah menjadi monster kabut oleh kabut merah delima setelah meninggal.]