"Tidak, tidak, tidak!" Kaede buru-buru membantah khawatir kepalanya akan melayang pada detik selanjutnya. "Dengan saya, Racun Pisau di sini, bagaimana dia bisa mati? Yang ingin saya katakan adalah… Saya telah membilas hampir semua obat dari sistemnya tetapi sisa-sisanya masih melekat di tubuhnya. Dia akan bisa bertahan sampai antidotum datang. Di sisi lain…" Kaede melirik bosnya dan berbicara dengan hati-hati. "Anda yakin bahwa dia bilang ini adalah obat seks?"
Moshe mengangguk dengan serius.
"Lalu untuk meredakan beberapa efeknya..." Kaede batuk. "...anda tahu apa yang harus dilakukan kan, Bos?"
Lu Yizhou tidak bisa lagi mengikuti percakapan itu. Semua suara dan warna menjadi terdistorsi dan dia merasa seolah-olah terbang. Tubuhnya berat, tapi pada saat yang sama, dia merasa aneh seolah bisa berlari maraton. Betapa frustasi! Dia menggenggam kepalan tangannya dan menekan ikatan di pergelangan tangannya, dan rantai itu benar-benar mengeluarkan suara retak yang nyaring.