Ungu dari cincin obsidian Atikus memudar. Namun, meskipun kilau menyeramkan itu telah hilang, ekspresi tegang pada wajahnya belum juga berkurang. Ia menggenggam dan membuka genggaman tangannya, menyaksikan para makhluk menjijikkan di lantai yang merangkak dan bergeliat seperti hewan yang kehilangan akal.
"Ini buruk," kata Leonora, menarik napas dalam-dalam untuk mengatur pernapasannya. "Dari mana asal makhluk-makhluk ini?"
"Saya punya kabar buruk untukmu, Putri Leonora," kata Atikus dengan malas. "Kamu mungkin tidak akan memiliki kota di sini lagi. Kecuali jika kamu menganggap kota hantu sebagai kota, tentu saja."
Leonora tetap diam, tidak menyukai kata-kata Atikus tapi tetap setuju dengannya bagaimanapun juga. Sayangnya, ia tidak salah. Tampaknya Wethstadt lebih kurang sudah ditakdirkan setelah Alistair berbuat semaunya.