Draven mendengus, "Harusnya begitu. Perhatikan keluargamu lebih lagi. Saat kita mendapatkan Myra kembali, kamu harus bertindak seperti kakak laki-laki yang ideal, dan kamu juga harus membimbing Aureus agar dia tidak terpengaruh oleh paman dan para tetua klanmu."
"Kamu tidak perlu memberitahuku apa yang harus aku lakukan. Aku bisa mengurus masalah yang berkaitan dengan keluargaku dan klan."
"Lebih baik begitu," ujar Draven sebelum menghilang dari tebing seakan-akan ia menyatu dengan angin. Setelah berbicara dengan penukar wujud tentang hal-hal yang terjadi berabad-abad yang lalu, dia merasa seolah-olah sudah lama tidak melihat Bara. Dia merindukan pasangan kecilnya itu.
Morpheus menghela napas saat menatap ruang kosong di sampingnya. Dengan hati yang sekaligus berat dan ringan, dia lalu kembali ke gua saudarinya dengan tenang.